Pemuda dan Masyarakat Semaran Pauh Semangat Menyambut Hari Bumi

- 26 April 2024, 20:44 WIB
Pemuda dan Masyarakat Semaran Pauh Semangat Menyambut Hari Bumi
Pemuda dan Masyarakat Semaran Pauh Semangat Menyambut Hari Bumi /Jambian.id/Suwandi Wendy

JAMBIAN.ID - Menyambut Hari Bumi yang Jatuh pada 22 April 2024 di sambut oleh Pemuda dan Masyarakat Semaran, Kecamatan Pauh, Kabupaten Sarolangun dengan Antusias.

Semua yang Berada di Lokasi ikut terlibat Bersama Pemuda dan Masyarakat Semaran dalam Persiapan Hari Bumi Di Lapangan Rt. 06 Desa Semaran Demi Susksesnya Acara dengan Mengusung Tema "Harmoni Sedekah Bumi Demi Keselamatan dan Kesejaheraan".

Sedekah bumi merupakan perwujudan rasa syukur atas nikmat dan karunia yang diberikan oleh Tuhan.

Sedekah bumi juga diartikan sebagai sarana memanjatkan doa, agar selalu diberi keselamatan dan dijauhkan dari bencana.

Baca Juga: 50 Orang Tersangka Perjudian Diringkus Polisi di Jambi

Selain sebagai perwujuduan syukur dan bentuk pengharapan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas hajat dan harapan, Sedekah Bumi juga memiliki nilai sosial positif di tengah masyarakat. Adanya ritual sedekah bumi dapat menjadi mekanisme sosial untuk menyambung tali silaturahmi dan kerukunan antar warga masyarakat maupun komunitas masyarakat lain yang saling berhubungan.

Dodi Ketua Panitia Hari Bumi mengatakan "Dalam sedekah terkandung makna untuk menenangkan kembali alam manusia dan lingkungannya, dari ancaman, amarah dan kekerasan, didalamnya terkandung modal spiritual dan sosial, Modal sosial inilah yang dapat menjadi salah satu dasar penguatan kesetiakawanan, ketentraman dan juga pengikat kembali ikatan-ikatan yang memudar, karena kondisi harmonis yang selaras dalam diri dan lingkungan, adalah cita-cita dan harapan yang utama.

Agenda sedekah bumi merupakan rangkaian kegiatan yang tidak terpisahan dari peringatan Hari Bumi yang diperigati pada tanggal 22 april setiap tahunnya. Peringatan Hari Bumi bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, menginspirasi perubahan, dan membina hubungan yang lebih dalam dengan alam dalam upaya melindungi bumi saat ini dan generasi mendatang.

Kegiatan Sedekah Bumi terselenggara atas Kerjasama Pemerintah Desa Semaran dengan Lembaga Tiga Beradik, Yudha Prasetyo & Partners Advocate/Legal Consultant, Ruang Kreatif Sarolangun, Rumah Menapo Muaro Jambi, Rambu House, Kelompok Semaran Bersatu dan kabarIndonesia.co

Lebih lanjut Yuda mengatakan dasar dalam pelaksanaan kegiatan SEDEKAH BUMI adalah sebagai wadah silaturahmi antar warga masyarakat maupun komunitas masyarakat lain yang saling berhubungan dan sadar betul dengan kondisi Bumi (Lingkungan) hari ini.

Halaman:

Editor: Suwandi Wendy


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x