Uang Hasil Perampok Berserakan di Jalan, Polisi Ringkus Satu Orang Satu Lagi DPO

- 22 April 2024, 21:24 WIB
Uang Berserakan di Jalan Hasil dari Perampok di Jambi
Uang Berserakan di Jalan Hasil dari Perampok di Jambi /Jambain.id Pikiran Rakyat /

JAMBIAN.ID -- Telah beredar video di media sosial masyarakat berhamburan mungutin uang yang berserakan di Jalan Lintas Jambi-Sabak Rt. 03, Desa Baru Kecamatan. Maro Sebo Kabupaten Muaro Jambi. Diduga hasil perampok dari Bank BRI.

Diketahui, satu orang diringkus polisi bernama Suandi (40) warga Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, dan satu lagi bernama Japar (35) warga Kota Jambi masih (DPO).

Kapolsek Maro Sebo Iptu Wiwik Utomo mengatakan bahwa mendapat informasi telah terjadi perampokan anggota langsung ke TKP untuk melakukan pengamanan hal tersebut.

Baca Juga: Film Drama Viral 'Ipar adalah Maut' Kapan Tayang di Bioskop?

"Saat ini satu orang sudah kita amankan dan satu lagi masih DPO anggota lagi melakukan pengejaran,"katanya, pada Senin (22 April 2024).

Kronologi kejadian, pada hari Senin tanggal 22 April 2024 sekitar pukul 12.30 WIB. Saat korban dari Bank BRI Kota Jambi menuju ke rumahnya yang terletak di Kabupaten Tanjab Timur.

Lanjutnya, korban singgah untuk makan di warung makan Nayla Khaidir yang terletak di pinggir Jalan Lintas Jambi - Sabak Rt. 03 Desa Baru Kecamatan. Maro sebo Kabupaten Muaro Jambi.

Baca Juga: Cast Film Ipar adalah Maut, Hadirkan Michelle Ziudith, Deva Mahendra, dan Davina Karamoy

Kata Wiwik, korban ini memarkirkan mobil Daihatsu Terios BH 1270 TB didepan warung makan dengan uangnya didalam mobil tersebut.

Halaman:

Editor: Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah